Meluapnya Sungai Tuntang berdampak pada tiga Kecamatan di Kabupaten Grobogan. Yakni Kedungjati, Gubug, dan Godong. Di Kedungjati ada enam desa terdampak. Yakni Desa Kedungjati, Klitikan, Deras, Kalimaro, Jumo dan Wates.
Hujan deras disertai angin terjadi pada Senin (20/3) sekitar pukul 16.00. Peristiwa itu membuat gantangan ambruk hingga sejumlah lapak sisi selatan taman kuliner simpang lima porak poranda.
Intensitas hujan yang tinggi di Kabupaten Kudus berdampak longsor di Desa Kuwukan, Kecamatan Dawe, Kudus (26/2). Satu rumah dinyatakan rusak parah akibat tertimpa longsor.Â
Hujan deras yang melanda Klaten sejak Kamis (16/2/2023) malam membuat debit air Sungai Bengawan Solo meninggi. Air yang melintasi Kecamatan Wonosari, Klaten pun juga meluap.
Hujan lebat yang terjadi di Kota Solo dan sekitarnya pada Kamis (16/2) siang hingga malam hari, memaksa 21.846 jiwa mengungsi. Hunian warga tergenang luapan anak-anak sungai di sekitar aliran Sungai Bengawan Solo.
Seekor buaya muara yang jadi koleksi satwa di objek wisata Akar Seribu Desa Plajan, Pakisaji, lepas lagi. Padahal, kejadian serupa juga baru saja terjadi Rabu (25/1) lalu.
Derasnya arus sungai yang terjadi di Desa Rahtawu pada Rabu petang lalu, menyebabkan sejumlah fasilitas wisata lenyap. Meliputi, 10 gazebo dan tiga jembatan wisata yang berada di rumah makan milik Ngatri.
Banjir yang sempat surut pekan lalu kini ketinggian airnya bertambah. Hal ini karena tingginya curah hujan dalam dua hari terakhir. Salah satu desa yang ketinggian airnya bertambah adalah Desa Mintobasuki.
Hujan deras yang terjadi di wilayah Kabupaten Jepara Minggu (22/1) malam berimbas pada peningkatan debit air Sungai Sungapan, Tegalsambi, Tahunan. Karena tak kuat menahan peningkatan debit air itu, salah satu sisi tanggul yang memisahkan aliran sungai dengan areal persawahan jebol, Senin (23/1) pagi.
Sebanyak 30 rumah di RT 3 RW 2 Dukuh Jaten Lor Desa Beketel dilaporkan rusak, akibat tanah bergerak yang terjadi pada Senin (16/1) lalu. Sejumlah rumah yang rusak akhirnya dibongkor untuk menghindari rumah tersebut roboh dan membahayakan penghuni rumah.