REMBANG –  PSIR Rembang menyatakan bakal bermain tanpa beban saat menjalani babak 10 besar di Liga 3 Jawa Tengah yang dijadwalkan bakal bergulir pada akhir November mendatang. Meski begitu, tim orange tetap melakukan persiapan matang sebelum menjalani laga di Temanggung.
Dalam babak ini ada 10 klub yang dibagi menjadi dua grup. Yakni gup F dan grub G. PSIR dimasukkan dalam Grup F bersama Persak Kebumen, Persika Karanganyar, PSIP Pemalang dan PSISa Salatiga.
Sementara di Grup G akan ada Persip Pekalongan, Persekap Kab. Pekalongan, Persipa Pati, Persibat Batang dan Persebi Boyolali.
Melihat PSIR yang akan menjadi satu grup dengan Kebumen, Pemalang, Salatiga, dan karanganyar, Wakil Manajer PSIR Zaenal Arifin menyampaikan, pihaknya menyadari lawan-lawan yang akan dihadapi cukup kuat.
“Tim-tim ini sama dan kekuatannya merata. Kami akan tetap mempersiapkan diri sebaik-baiknya,” katanya.
Pihaknya menilai dengan berada di grup ini merupakan kebaikan untuk PSIR. Ia merasa bisa bermain tanpa beban. Kemungkinan tim akan menginap di sana sebagaimana saat babak penyisihan di stadion Kendal beberapa waktu lalu.
“Karena jarak lima jam ke sana, apalagi kalau jalannya macet. Kami akan mengadakan rapat,” jelasnya. Kick off sendiri akan dilaksanakan pada 21 November nanti.
Diberitakan sebelumnya, beberapa waktu lalu, ada delapan klub yang ditawari sebagai opsi menjadi tuan rumah dalam babak 10 besar. Namun dari manajemen PSIR memberikan signal tidak mengambil tawaran tersebut. Mempertimbangkan kondisi lapangan.
Sementara itu, komposisi pemain yang akan diterjunkan juga sama saat babak penyisihan. PSIR akan menerjunkan 24 pemain. Tidak ada laga uji coba terlebih dahulu. Tim akan memfokuskan latihan fisik dan strategi.