24.1 C
Kudus
Thursday, March 30, 2023

Satlantas Polres Jepara Beri Pelatihan Keamanan di Lingkungan Sekolah, Ini Tujuannya

JEPARA – Satlantas Polres Jepara menggelar kegiatan Dikmas Lantas pembinaan dan pelatihan patroli keamanan sekolah (PKS) pada Kamis (16/3) lalu. Lokasinya ada di SMPN 5 Jepara. Pesertanya adalah para siswa di sana. Tujuan kegiatan itu untuk memberi pembelajaran berlalu lintas sejak dini serta memberi motivasi kepada PKS sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas di sekolah.

Materi yang diberikan beragam. Meliputi pelatihan 12 gerakan dasar lalu lintas, peraturan baris berbaris (PBB), hingga senam lantas. Materi tersebut disampaikan Kanit Kamsel Satlantas Iptu Fiti Sulami, bersama Brigadir Septyanita, Brigadir Firdaus, serta anggota Kamsel Satlantas Polres Jepara. ”Kami juga memberikan motivasi agar adik-adik PKS tetap semangat dalam belajar dan berlatih,” terang Kepala Satlantas Polres Jepara AKP R Ade Triken Deayomi.

Baca Juga :  Antisipasi Musim Paceklik, Nelayan Jepara Didorong Lirik Budidaya Ikan

Ia menegaskan kegiatan tersebut juga salah satu upaya dalam mewujudkan sitkamseltibcarlantas yang kondusif. Serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. ”Semoga dengan kegiatan ini juga dapat menekan kejadian lakalantas,” tandas Triken. (rom/war)






Reporter: Moh. Nur Syahri Muharrom

JEPARA – Satlantas Polres Jepara menggelar kegiatan Dikmas Lantas pembinaan dan pelatihan patroli keamanan sekolah (PKS) pada Kamis (16/3) lalu. Lokasinya ada di SMPN 5 Jepara. Pesertanya adalah para siswa di sana. Tujuan kegiatan itu untuk memberi pembelajaran berlalu lintas sejak dini serta memberi motivasi kepada PKS sebagai pelopor keselamatan berlalu lintas di sekolah.

Materi yang diberikan beragam. Meliputi pelatihan 12 gerakan dasar lalu lintas, peraturan baris berbaris (PBB), hingga senam lantas. Materi tersebut disampaikan Kanit Kamsel Satlantas Iptu Fiti Sulami, bersama Brigadir Septyanita, Brigadir Firdaus, serta anggota Kamsel Satlantas Polres Jepara. ”Kami juga memberikan motivasi agar adik-adik PKS tetap semangat dalam belajar dan berlatih,” terang Kepala Satlantas Polres Jepara AKP R Ade Triken Deayomi.

Baca Juga :  Kasatreskrim Ungkap Kasus Pencabulan Jadi Tren Kejahatan di Jepara

Ia menegaskan kegiatan tersebut juga salah satu upaya dalam mewujudkan sitkamseltibcarlantas yang kondusif. Serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat. ”Semoga dengan kegiatan ini juga dapat menekan kejadian lakalantas,” tandas Triken. (rom/war)






Reporter: Moh. Nur Syahri Muharrom

Most Read

Artikel Terbaru